5 Aplikasi Podcast Bahasa Inggris untuk Belajar Bahasa, Untuk Membantu Meningkatkan Kemampuan

Belajar bahasa Inggris kini semakin mudah berkat berbagai aplikasi podcast yang dirancang khusus untuk membantu meningkatkan kemampuan bahasa. Aplikasi podcast bahasa Inggris untuk belajar bahasa memberikan cara efektif dan fleksibel untuk melatih skill listening dan berbicara, dua keterampilan yang menjadi hal yang sulit. Melalui podcast, pengguna bisa mendengarkan percakapan atau topik menarik yang disajikan dalam bahasa Inggris, sehingga secara tidak langsung akan terbiasa dengan intonasi, pengucapan, dan kosakata baru.

Seperti yang diketahui bahwa banyak orang merasa kesulitan karena belum terbiasa dengan pelafalan dalam bahasa Inggris, sehingga memerlukan waktu lebih untuk memahaminya. Oleh karena itu pada uraian ini akan dibahas mengenai beberapa aplikasi podcast bahasa Inggris untuk belajar bahasa.

1. The English We Speak

Aplikasi podcast bahasa Inggris untuk belajar bahasa yang pertama adalah The English We Speak. Aplikasi ini adalah sebuah podcast yang dirancang untuk membantu meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris dengan mudah melalui pengajaran langsung dari para ahli bahasa Inggris di BBC (British Broadcasting Corporation).

Podcast ini berfokus pada ungkapan dan frasa sehari-hari yang umum digunakan, sehingga sangat bermanfaat bagi yang ingin melatih kemampuan berbicara. Setiap episodenya berdurasi singkat, sekitar 3-4 menit, dan biasanya diterbitkan setiap minggu.

Dalam setiap episode, maka akan mendengarkan dua pembawa acara yang berdialog satu sama lain dengan kecepatan berbicara yang relatif lambat. Hal ini ditujukan untuk mempermudah pemahaman, karena setiap suku kata diucapkan dengan jelas, memudahkan menangkap materi secara lebih efektif.

2. Ted Talks Daily

Jika penggemar video inspiratif, kemungkinan besar sudah mengenal Ted Talks. Selain video, Ted Talks juga hadir dalam format podcast, memberikan kesempatan bagi pengguna untuk melatih kemampuan mendengarkan. Podcast ini dibawakan oleh Elise Hu, seorang jurnalis yang menyajikan beragam tema menarik bersama tamu dari berbagai negara.

Topik yang dibahas meliputi bidang-bidang menarik seperti Kecerdasan Buatan hingga Zoologi. Melalui Ted Talks Daily, pengguna dapat mendengar aksen yang bervariasi dari penutur asli maupun non-penutur asli, sehingga pengalaman mendengarkan menjadi lebih beragam. Selain mengasah keterampilan berbahasa Inggris, podcast ini juga memberikan wawasan baru di berbagai bidang yang menambah pengetahuan.

3. Elementary Podcast by the British Council

Podcast ini menyajikan rangkaian episode bahasa Inggris yang dirancang untuk pembelajar tingkat dasar dan menengah. Setiap episodenya berlangsung sekitar 25 menit, cukup panjang untuk memaparkan berbagai materi dengan mendalam.

Host dalam podcast ini menggunakan skenario yang menarik dan disajikan dengan suasana yang hidup serta ceria. Dialog dalam podcast ini mencerminkan situasi sehari-hari dengan kecepatan berbicara yang normal, sehingga membantu lebih mudah memahami setiap percakapan yang ada.

4. Better at English

Aplikasi yang selanjutnya adalah Better at English. Ini adalah podcast berbahasa Inggris yang menyajikan percakapan sehari-hari bersama penutur asli. Tema yang diangkat sangat beragam, mulai dari obrolan serius hingga humor santai, dan disampaikan dengan kecepatan berbicara yang alami.

Setiap episode dilengkapi dengan transkrip dan catatan kosakata yang memudahkan proses belajar. Podcast ini dapat membantu pengguna terbiasa dengan ritme bahasa Inggris, mengenal idiom, dan ungkapan-ungkapan umum. Meski lebih cocok untuk pendengar tingkat menengah ke atas, podcast ini juga bisa menjadi tantangan yang menyenangkan bagi pemula yang ingin meningkatkan kemampuan listening.

5. Business English Pod

Jika tertarik belajar bahasa Inggris untuk keperluan bisnis, Business English Pod bisa menjadi pilihan yang tepat. Podcast ini mengupas berbagai situasi yang umum dalam dunia bisnis, lengkap dengan wawancara yang memberikan wawasan mengenai cara berbisnis.

Setiap episode disusun dengan struktur sederhana di mana host membahas topik yang telah ditentukan. Podcast ini juga menyediakan transkrip, kuis, dan panduan kosakata yang sangat membantu.

Dengan kecepatan bicara yang sedikit lebih lambat dari kecepatan normal, podcast ini sangat sesuai untuk pengguna yang sudah memiliki pengetahuan bahasa Inggris yang cukup dan ingin memperdalam kemampuan bahasa dalam konteks profesional.

Itulah penjelasan mengenai beberapa aplikasi podcast bahasa inggris untuk belajar bahasa. Dengan adanya aplikasi ini maka bagi yang ingin podcast bahasa inggris tidak kesulitan lagi. Seperti yang sudah dijelaskan di atas terdapat lima aplikasi yang bisa digunakan. Bagi yang ingin mulai podcast bahasa inggris bisa pilih salah satu dari aplikasi diatas.

Tinggalkan komentar